SKRIPSI S1 FISIKA
PENGEMBANGAN E-MODUL GELOMBANG BUNYI BERBANTUAN APLIKASI PHYPHOX UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI IPA MAN 2 LUBUKLINGGAU
XML JSONPenelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui kualitas e-modul ditinjau dari aspek kelayakan (2) meningkatkan kemandirian belajar (3) meningkatkan hasil belajar dan (4) respon siswa setelah mengikuti pembelajaran menggunakan e-modul gelombang bunyi berbantuan aplikasi phyphox. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model ADDIE. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 1 MAN 2 Lubuklinggau. Teknik pengumpulan data dilakukan dalam bentuk lembar validasi, angket kemandirian belajar, tes hasil belajar dan angket respon siswa. Validasi diperoleh ahli materi 0,82, ahli media 0,85 dan ahli bahasa 0,87. Dengan demikian, e-modul gelombang bunyi berbantuan aplikasi phyphox sangat layak untuk digunakan di dalam kelas. Dan hasil analisis peningkatan kemandirian belajar sebesar 85% dan analisis hasil belajar dengan soal-soal yang memiliki hasil belajar pre-test dan post-test, diperoleh Gain Score sebesar 0,54 termasuk dalam kategori sedang dan respon siswa setelah menggunakan e-modul sebesar 71%. Berdasarkan data penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa e-modul gelombang bunyi berbantuan aplikasi phyphox dapat meningkatkan kemandirian dan hasil belajar siswa sehingga dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran.
Kata Kunci : E-Modul, Phyphoxk, Gelombang Bunyi, Kemandirian Belajar
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
RAMADHAN FITRIYANI - Personal Name
|
Student ID |
4119011
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji |
Wahyu Arini, M.Pd. Si. - - Ketua Penguji
Dr. Sulistiyono, M.Pd. - - Penguji 1 Endang Lovisia, M.Pd.Si. - - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
84203
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Sains dan Teknologi
|
Kontributor |
RAMADHAN FITRIYANI - Kontributor
|
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Universitas PGRI Silampari : Lubuklinggau., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
530
|
Copyright |
Universitas PGRI Silampari
|
Doi |