SKRIPSI S1 MATEMATIKA
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PAIR CHECK BERBASIS ETNOMATEMATIKA PADA SOAL CERITA KELAS VIII SMP AR-RISALAH
XML JSONPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar matematika siswa pada kelas VIII SMP Ar-Risalah Lubuklinggau setelah menggunakan model pembelajaran Pair Check berbasis etnomatematika pada soal cerita. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas VIII SMP Ar-Risalah Lubuklinggau tahun ajaran 2022/2023. Sampel yang diambil adalah kelas VIII.A Al-Jabar dengan jumlah siswa sebanyak 24 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu teknik tes yaitu dengan memberikan soal uraian kepada siswa sebanyak lima soal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar siswa mengalami ketuntasan sebesar 79% dengan nilai rata-rata 82,71. Berdasarkan penelitian menggunakan uji t dengan taraf signifikan = 0,05 dengan hasil analisis uji hipotesis menunjukkan kemampuan akhir siswa dengan thitung (3,180) > ttabel (1,713), sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Ar-Risalah tahun ajaran 2022/2023 setelah penerapan model Pair Check berbasis Etnomatematika pada Soal Cerita meningkat.
Kata kunci : Pair Check, Etnomatematika, soal cerita
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
AMRINA ROSADA - Personal Name
|
Student ID |
4019012
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji |
Maria Luthfiana, M. Pd. Mat - - Ketua Penguji
As Elly S, M. Pd. Mat. - - Penguji 1 Dr. Viktor Pandra, M.Pd - - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
85201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Sains dan Teknologi
|
Kontributor |
AMRINA ROSADA - Kontributor
|
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Universitas PGRI Silampari : Lubuklinggau., 2023 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
510
|
Copyright |
Universitas PGRI Silampari
|
Doi |